Pererat Tali Silaturrohim, Perguruan Pencak Silat ASAD Kunjungi PSHT

Asad.or.id Madiun, (25/4) – Memanfaatkan momentum Syawal 1445H, Perguruan Pencak Silat Nasional ASAD menjalin silaturahim dengan Perguruan Silat Historis anggota IPSI, termasuk PSHT.

Ketua Umum PSHT, Drs H. Murjoko, menyambut baik kedatangan pengurus besar ASAD, ia berharapkan agar pertemuan ini dapat berlanjut dalam bentuk kerjasama dibidang prestasi dan budaya.

“Terimakasih atas kunjungannya, dengan silaturrohim ini bisa berlanjut bekerjasama melestarikan pencaksilat,” ujarnya.

Selain itu, ia merespons positif ajakan ASAD untuk berlatih bersama PSHT guna mempererat hubungan antara kedua perguruan yang memiliki anggota tersebar di seluruh Indonesia.

Sementara itu, ketua pengurus besar ASAD Prof. Dedid menyampaikan salam taklim dari Ketua Umum ASAD, sambil mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat PSHT terhadap kunjungan silaturahim ini.

“Kedepan kami harap bisa berlatih Bersama, tukar pengalaman dalam membina pesilat sehingga dapat melahirkan pesilat berprestasi dan berakhlakul karimah,” pungkasnya.

Prof Dedid menekankan bahwa PSHT, sebagai salah satu perguruan historis, memiliki hubungan yang erat dengan ASAD, dan berharap hubungan ini akan semakin diperkuat melalui kerjasama dalam pelestarian pencak silat di Nusantara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *